Tata Bahasa Jepang : な Na!




Basasing.com - Halo teman-teman, bertemu kembali dengan basasing. Sudah lama sekali semenjak saya fokus untuk menambah fitur kuis pada blog ini sehingga materi-materi tentang tata bahasa Jepang banyak terlewatkan. Pada artikel ini saya akan membahas mengenai tata bahasa Jepang な yaitu sebuah kalimat yang menunjukan larangan. Mungkin teman-teman langsung berpikir dengan ないでください atau てはいけません. Namun ternyata masih ada lagi loh tata bahasa yang mirip-mirip. Saya mendapatkan ide untuk menulis artikel ini dari sebuah anime yang mungkin sudah kalian ketahui. Apa itu animenya? Nanti akan saya berikan nama anime yang menggunakan tata bahasa ini pada contoh kalimat. Langsung saja kita ke materi teman-teman!

Penggunaan

    Tata bahasa ini merupakan sebuah larangan bahwa sesuatu tidak seharusnya atau tidak boleh dilakukan. Penggunaan tata bahasa ini digunakan kepada teman akrab atau derajatnya lebih rendah daripada pembicara. Jangan pernah menggunakan tata bahasa ini kepada atasan atau orang yang derajatnya lebih tinggi dari kalian! Jika diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia, dapat saya padankan dengan "jangan..." atau "tidak boleh...". Oke langsung saja kita ke rumus!

Rumus

Kata Kerja ル形 + な

Contoh Kalimat


私の手を放すな! (付き合っているとき)
Watashi no te o hanasu na! (Tsukiatte iru toki)
Jangan lepaskan tanganku! (Saat sedang berkencan)

赤いボタンをさわるな!
Akai botan o sawaru na!
Jangan sentuh tombol warna merah!

動くな、危険だ。
Ugoku na, kikenda.
Jangan bergerak, itu berbahaya.

私の日記を見るな!(友達が日記を読んでいて、あなたがすぐに日記を取った)
Watashi no nikki o miru na! (Tomodachi ga nikki o yonde ite, anata ga sugu ni nikki o totta)
Kamu tidak boleh melihat buku harian saya! (Ketika teman kamu sedang membaca diari kamu dan kamu langsung mengambilnya)

第19話の鬼滅の刃

炭治郎 : 日ノ神神楽:演舞
ルイ : 糸が切れた?
炭治郎 : 止まるな! 走り続けろう!
Tanjirō: Hinokami kagura: Enbu 
Rui: Ito ga kireta? 
Tanjirō: Tomaru na! Hashiri tsudzukerou!
Tanjirō = Hi no kami kagura : enbu
Rui : Benangnya terputus?
Tanjirō : Jangan berhenti, teruslah berlari!

Bagaimana teman-teman sudah mulai memahami tata bahasa ini? Sudah tahu anime yang menjadi ide saya untuk menulis artikel ini? Yup, anime tersebut adalah Kimetsu no Yaiba. Teman-teman jangan lupa untuk membuat contoh-contoh kalimat dengan menggunakan tata bahasa ini. Cukup sekian pelajaran kali ini jika terdapat kesalahan dalam artikel saya meminta maaf yang sebesar-besarnya dan jangan lupa untuk memberikan komentar agar segera saya perbaiki. Terima kasih telah berkunjung.
Tata Bahasa Jepang : な Na! Tata Bahasa Jepang : な Na! Reviewed by Fikri Haikal on Maret 07, 2021 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.